Sunday, September 16, 2012

Gita Jaya 4 : Pendidikan Dan Latihan Pegawai


Sejak pelaksanaan Pola Rehabilitasi/Pembangunan Tiga Tahun telah dikembangkan berbagai macam program pendidikan dan latihan terhadap personil Pemerintah DKI Jakarta. Saya menganggap pembinaan pegawai merupakan aspek pembangunan organisasi dan pengelolaan pemerintahan yang penting. Oleh karena itu program pendidikan dan latihan diarahkan untuk menunjang perkembangan kebijaksanaan pemerintahan maupun kemajuan teknologi yang dilaksanakan dalam penyelenggaraan pemerintahan. Disamping itu melalui pendidikan dan latihan saya ingin memiliki pegawai-pegawai yang mempunyai semangat pengabdian dan rasa tanggung jawab serta cakap dan mampu melaksanakan tugasnya. Kini pengembangan program pendidikan dan latihan sudah meningkat, dan selalu diadakan penelitian untuk mengetahui kebutuhan pendidikan yang berorientasi pada tugas pekerjaan. Seirama dengan itu juga dikembangkan sistim penilaian terhadap pegawai guna mendapatkan kelengkapan data yang penting artinya sebagai bahan perencanaan.

Penyusunan program pendidikan dan latihan disesuaikan dengan tata susunan kepegawaian yang ada. Seperti telah saya sebutkan, pegawai terdiri dari unsur pimpinan, staf menengah dan pelaksana operasionil kebijaksanaan pemerintahan.

Terhadap mereka yang tergolong pimpinan, mendapatkan pendidikan dan latihan yang mempunyai sifat teknis kepemimpinan dengan menitik beratkan pada bentuk seminar, simposium, loka karya, panel diskusi, rapat kerja dan lain-lain. Bentuk yang demikian walaupun tidak merupakan forum pendidikan seperti pengertian yang lazim dikenal, namun dapat berfurigsi sebagai forum untuk saling tukar menukar pengalaman, pikiran dan gagasan. Untuk selanjutnya forum itu penting dalam meningkatkan koordinasi antar perangkat pemerintahan.

Terhadap personil yang tergolong staf menengah mendapatkan pendidikan dan latihan yang bersifat teknis kedinasan. Dan terhadap personil yang ada pada tingkat pelaksana diberikan pendidikan dan latihan yang bersifat pelaksanaan tugas jabatan sehari-hari.

Untuk menjamin kelanjutan dan tertib pelaksanaan program pendidikan dan latihan yang teratur serta melembaga, saya keluarkan ketentuan tentang peraturan Penyelenggaraan Pendidikan dan Latihan Personil Pemerintah DKI Jakarta.(45) Disamping Pendidikan dan Latihan yang dilaksanakan. sendiri atau didalam koordinasi Pusdiklatnil Pemerintah DKI Jakarta, saya mengambil kebijaksanaan untuk mengirimkan pegawai pada lembaga pendidikan reguler dan non reguler yang diselenggarakan oleh Departemen atau Badan tertentu, baik Pemerintah maupun Swasta. Demikian juga pengiriman keluar negeri saya selau memanfaatkan kesempatan yang diberikan oleh negara sponsor dengan melalui Instansi yang berwenang.

Adapun perencanaan dan pengembangan program-program pendidikan mendatang saya pikir disamping harus berorientasi pada pengembangan strukturil perkembangan ilmu pengetahuan dan tehnologi juga harus memperhitungkan kebutuhan menyeluruh bagi unit-unit perangkat pemerintahan. Gambaran kegiatan dan latihan personil yang telah dilakukan disajikan secara lengkap dalam laporan penyelenggaraan Pendidikan dan Latihan Personil Pemerintah DKI Jakarta dalam pelaksanaan PELITA Ke-I (1964-1974).(46)

(45) Surat Keputusan Gubernur KDKI Jakarta tanggal 1 Juni 1968 No.Ab.12/1/4/ 68 tentang Peraturan Penyelenggaraan Pendidikan dan Latihan Personil Pem. DKI Jakarta; tanggal 2 Juni 1968 No.Ab.12/1/5/68 tentang Pembentukan Pusat Pendidikan dan Latihan Personil (PUSDIKLATNIL) Pem. DKI Jakarta; tanggal 2 Desember 1968 No.Ab.12/1/22/68 tentang Koordinasi Penyelenggaraan Pendidikan/Latihan Personil Pemerintah DKI Jakarta

(46) Lihat : Jakarta. Pusdiklatnil. Laporan Penyelenggaraan Pendidikan dan Latihan Personil Pemerintah DKI Jakarta dalam pelaksanaan PELITA I (1969-1974). Jakarta, 1975.


sumber:
Ali Sadikin. "Pengembangan Administrasi dan Pengelolaan Pemerintahan" dalam Gita jaya : catatan gubernur kepala Daerah Khusus Ibukota Jakarta, 1966-1977. Jakarta : Pemerintah Daerah Khusus Ibukota Jakarta, 1977.)

No comments:

Post a Comment